You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Bagikan Benih Ikan Nila Kepada 12 RPTRA
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Pemkot Jaksel Serahkan Bantuan untuk Kelompok Pembudidaya Ikan Nila

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Selatan memberikan bantuan peralatan kepada tujuh kelompok pembudidayaan ikan nila. Pelatihan juga diberikan, agar mereka bisa lebih mengembangkan usahanya.

Kalau bantuan ini kemudian dikelola dengan baik oleh warga, akan menjadi penghasilan tambahan warga yang bernilai ekonomis

Wali Kota Jakarta Selatan, Tri Kurniadi mengatakan, peralatan tersebut bisa menunjang kegiatan pembudidayaan ikan nila. Terutama menambah daya tampung, sehingga ikan yang dipanen bisa lebih banyak.

Penghuni Lapas Salemba Diajarkan Budidaya Tanaman Hidroponik

"Kalau bantuan ini kemudian dikelola dengan baik oleh warga, akan menjadi penghasilan tambahan warga yang bernilai ekonomis," ujar Tri, saat menyerahkan bantuan di UPT Pusat Produksi dan Pembibitan Benih Ikan, Ciganjur, Selasa (9/5).

Masing-masing kelompok pembudidaya ikan nila tersebut mendapatkan bak fiber glass sebagai penampungan. Selain itu ada juga bantuan pompa celup, sebagai alat untuk mengatur sirkulasi air di penampungan.

Karim (54) salah satu anggota kelompok merasa senang dengan bantuan tersebut. Sebab bisa menambah jumlah ikan yang dibudidayakan.

"Senang dengan bantuan ini. Dengan bertambahnya daya tampung, bisa menambah juga hasil panennya nanti," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1238 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1187 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1041 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye940 personTiyo Surya Sakti
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye940 personDessy Suciati